Sunday, 1 May 2011

Menghilang dan Hamil? Ini Jawaban Mulan

Karena merasa terikat kontrak, Mulan mengikuti kemauan label dan patuh menjalaninya.
undefined Berbulan-bulan tidak pernah tampil di depan publik, penyanyi Mulan Jameela akhirnya muncul di sebuah acara musik secara live. Bisa dikatakan, ini adalah kemunculan Mulan untuk pertama kali di panggung resmi.

Lantas, bagaimana Mulan menanggapi berita-berita seputar isu kehamilan dirinya selama ini?

“Aku mungkin harus memberikan penjelasan, inilah saat yang tepat. Ini kenapa aku hilang, Arca label minta aku untuk nggak on air, mungkin ini strategi,”' kata Mulan di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, 30 April 2011.

Mantan personel Ratu itu mengaku sempat merasa bingung. Namun karena dia merasa telah terikat kontrak, akhirnya mengikuti kemauan labelnya tersebut dan patuh menjalaninya.

Lalu hasilnya?

''Ternyata enak juga, untuk nggak on air, biar lebih fokus,'' ucap Mulan.

''Ya aku mungkin ada alasan sendiri dari pihak label untuk nggak on air selama empat bulan. Aku punya toleransi yang tinggi juga dengan adanya pemberitaan yang ada. Aku juga nggak perlu memberikan konfirmasi apapun lagi. Karena keputusan ini ada di label,'' lanjut penyanyi seksi itu.

Belum puas atas jawaban Mulan soal kabar kehamilannya, awak media pun mencoba menegaskannya sekali lagi. Namun, pelantun 'Makhluk Tuhan Paling Seksi' itu pun menolak memberi jawaban secara halus.

''Aku tidak perlu mengkonfirmasi apapun pertanyaan yang merebak selama aku hilang empat bulan. Karena aku bagian dari label, ya dijalanin aja,'' ujarnya.

No comments:

Post a Comment